Terpencil, Desa Kawungsari Kec Salawu Setara Dengan Yang Ada Di Perkotaan

Kantor Desa Kawungsari Kecamatan Salawu
KANTOR DESA KAWUNSARI -FOTO PANCA

TASIKMALAYA _ Waktu dulu desa kami memang belum direhab, tapi sekarang ya alhamdulilah sudah di rehab meski masih ada kekurangan lahan parkirnya”ujar kepala desa Kawungsari kabupaten Tasikmalaya, saat ditemui WJ Group di ruang kerjanya baru baru ini .

Kuwu atau Kades  Kawunsari, Tata mengucapkan alhamdulilah, desa kawungsari sekarang sudah bagus dan nyaman buat pelayanan masyarakat. “Kalau waktu dulu sebelum di rehab ruangan para aparatur desa masih satu ruangan dan terbilang susah untuk mereka bekerja, apalagi untuk masyarakat yang ke desa kadang harus menunggu di luar karena belum adanya ruangan tamu

Tapi seiring berjalannya waktu dan berkat kerja keras masyarakat, alhamdulilah desa kami bisa direhab, apartur desa sudah punya ruangan masing masing, meski masih ada yang belum.

1 atau 2 ruang tamu atau pelayanan sekarang sudah ada, sudah nyaman untuk masyarakat kalau mau bikin KTP, KK atau y dan ang lainya. Apalagi ini kan 2 tingkat, ruang  bawah untuk pelayanan, sedangkan  untuk ruang  atas,  untuk ruangan Kepala Desa,  Sekdes dan lain lainnya”. Jelas kades.

Insya Allah, tambah kades, “Ke depannya mungkin kita mau bikin lahan parkir/garasi. Yang sekarang jadi kendalanya,   yaitu lahan parker. Karena lahan desa sudah hampir tidak ada, ada dipinggir, sedikit lagi yang insya Allah mau dijadikan lahar parkir atau garasi”ulasnya.

Kades mengucapkan banyak terima kasih kepada aparatur desa, LPM, BPD  dan terutama masyarakat yang sudah membantu meningkatkan desa Kkawungsari menjadi desa yang lebih maju.

“Karena kalau bukan dukungan apartur desa atau masyarakat, mungkin desa ini tidak bakalan seperti sekarang,  dan tidak mungkin bisa setara dengan desa yang ada di perkotaan. Mudah muahan ke depannya, saya bisa lebih meningkatkan perekonomian masyarakat yang ada di desa Kawungsari ini”.pungkasnya. (*Panca/Dede Pepen) 

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *