Kelurahan Sayang Terapkan Dana Kelurahan 2019
CIANJUR _ Realisasi dana kelurahan tahun 2019 di Kelurahan Sayang, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, telah memberikan manfaat yang sangat besar, demi meningkatkan kualitas hidup serta kesejahteraan masyarakat di kelurahan tersebut.
Saat ini di kelurahan Sayang dana kelurahan tahun 2019 sudah mulai diterapkan dengan membangun jalan gang dan fasilitas lainnya, yang terbagi 9 titik kegiatan. Pengecoran jalan lingkungan, Posyandu, Drainase dan pembangunan Irigasi.
Menurut Syahdan Firmansyah S. STP Lurah Sayang kepada WJ Group,” pengerjaan jalan gang ini menjadi skala prioritas, ini merupakan kebutuhan yang sangat vital bagi masyarakat”.
Semua kegiatan dilaksanakan sesuai dengan pengajuan. Menurutnya, hal tersebut merupakan bukti realisasi dari apa yang sudah diusulkan oleh masyarakat saat musyawarah beberapa waktu lalu.” Tuturnya.
Selanjutnya Syahdan menambahkan, secara keseluruhan dana kelurahan tahun 2019 ini akan digunakan secara maksimal di 7 (tujuh) ke RW dan sebanyak 9 (Sembilan) titik kegiatan. Diantaranya, pembangunan jalan lingkungan, saluran air ( drainase ), rehab Posyandu dan pembangunan irigasi.
Ia sangat bersyukur atas antusias warganya, dan juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga masyarakat yang sudah mendukung pelaksanaan kegiatan di Kelurahan Sayang ini, sehingga dalam penggunaan dana – dana yang dikucurkan oleh pemerintah Pusat, Provinsi ataupun Kabupaten Cianjur berjalan sukses dan sesuai harapan semua pihak,” pungkasnya. (*Ajib)