Beranda Teknologi Ragam Ini Registrasi Online Mendapatkan Vaksin Covid 19

Ini Registrasi Online Mendapatkan Vaksin Covid 19

55
(Ilustrasi gb.Grafis_YansArt )

KARAWANG, WJ GROUP_  Kamis (01/04/21) Setelah terus bertambahnya angka kesembuhan Covid-19 dan efek dari vaksinasi, kini Kabupaten Karawang kembali ke Zona Orange dengan level resiko sedang (skor 2,13). Hal ini Berdasarkan update data dari Provinsi Jawa Barat.

Juru Bicara Satgas Covid-19, dr. Fitra Hergyana mengatakan, sebelumnya Kabupaten Karawang berada pada zona merah dikarenakan terjadi penambahan kasus konfirmasi yang terjadi beberapa waktu lalu.

Menurut Fitra, zona orange didapat juga karena kerja sama dari masyarakat Kabupaten Karawang untuk menerapkan protokol kesehatan serta pemberian suntik vaksin yang hingga sampai saat ini terus dilaksanakan.

Fitra mengharapakan bagi masyarakat Kabupaten Karawang yang belum divaksin, harap bersabar karena saat ini Pemerintah Kabupaten Karawang beserta Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang tengah mempersiapkan portal untuk registrasi vaksinasi secara online.

“Registrasi online ini diharapkan bisa memudahkan masyarakat dalam proses administrasi terkait pelayanan vaksin. Nantinya, masyarakat bisa mengakses https://vaksin.karawangkab.go.id untuk registrasi vaksinasi Covid-19,” ujar Fitra.

Berita Lainnya  Presiden Prabowo Subianto Resmikan Pabrik Baterai Kapasitas 15 gigawat Kendaraan Listrik di Karawang Jawa Barat

Terkait dengan vaksinasi gotong royong, lanjut dia, saat ini pemerintah tengah melakukan kajian agar program ini bisa segera dilaksanakan. Nantinya, dunia usaha akan bisa melaksanakan vaksinasi secara mandiri untuk para karyawannya.

“Terimakasih kami ucapkan bagi semua pihak yang terus berperan aktif dalam usaha penanganan pandemi Covid-19, khususnya di Kabupaten Karawang,” pungkasnya. (*YS)

Bagikan Artikel>>

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini