Koperasi Makmur Mandiri Siap Membantu Petani di Humbahas
DOLOK SANGGUL-HUMBAHAS, WJ GROUP _ Koperasi adalah sebuah organisasi ekonomi yang dimiliki dan dioperasikan oleh orang-seorang demi kepentingan bersama. Koperasi melandaskan kegiatan berdasarkan prinsip gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan.
Akan hal ini, Koperasi Makmur Mandiri ikut berperan serta dalam membantu para petani yang ada di Kec. Dolok Sanggul, Kab. Humbang Hasundutan, Sumatera Utara.
Hal ini disampaikan oleh Alipen Malau sebagai koordinator wilayah 3 bagian Sumatera Utara Koperasi Makmur Mandiri dalam rangka sosialisai, dan tak lupa tetap dilakukan sesuai protokol kesehatan covid-19 dengan Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak. Senin, (10/5/2021).
Dan juga, Alipen Malau menyampaikan kepeda para petani saat sosialisasi bercocok tanam cabai di Desa Parsinguran Kecamatan Pollung, Kabupaten Humbang Hasundutan Sumatera Utara, tepatnya di Sopo Marpadot lokasi Pertanian Cabai milik anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara dari PDI Perjuangan Pantur Banjarnahor.
“Kita siap membantu para petani dalam hal untuk modal bertani khususnya yang ada di Desa Parsinguran, Kecamatan Pollung dan umumnya masyarakat Kabupaten Humbang Hasundutan”.
Dan untuk labih mengetahui lagi, Alipen Malau menyarankan agar datang ke Kantor cabang Koperasi Makmur Mandiri yang beralamat di Jalan Merdeka samping Kantor Pengadilan di Desa Pasaribu, Kecamatan Dolok Sanggul, Kabupaten Humbang Hasundutan, ucapnya.
Ditambahkan Pantur Banjarnahor, “agar Sopo Marpadot dijadikan sebagai tempat berinpirasi dan saling bertukar pikiran sesama petani cabai yang ada di Desa Parsinguran. Dan juga katanya, Koperasi Makmur Mandiri agar membantu dalam hal permodalan bertani,”ucapnya.
Pada kesempatan ini juga para petani langsung memperagakan cara bercocok tanam cabai dan juga penyuluhan dan pendampingan dari Dinas Pertanian Kabupaten Humbang Hasundutan. (*Jhon Piter Tamba/Eben Sinaga)