Ketua DPP Golkar Airlangga Hartarto; Ingin Membangun Koalisi Permanen dan Menjadikan Partai Yang Besar.

P. SIANTAR, WJ Group _ Kunjungan pucuk pimpinan DPP Partai Golkar, Dr. Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T., IPU., di kota Pematang Siantar Dalam rangka Silaturahim bersama pengurus DPD Partai Golkar Sumatra Utara, yang diadakan di Aula Siapadia hotel Siantar jalan Diponegoro Kamis 22/06/2023, pada waktu sore.

Airlangga Hartarto yang turut didampingi ketua DPD Partai Golkar Sumatra Utara, yang diantaranya wakil ketua umum, koorbid pemenangan pemilu, DPP Partai Golkar Ahmad Dolly Kurnia Tanjung, Bendahara DPP Partai Golkar, Dito wakil ketua umum informasi dan komunikasi DPP Partai Golkar, Nurul Arifin, ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshan dan sekretaris DPD Partai Golkar Sumut, datuk Ilham Syah beserta segenap pengurus.

Airlangga saat tiba di Siapadia hotel Siantar, disambut hangat, oleh ketua DPD partai Golkar Kabupaten Simalungun, Timbul Jaya Sibarani, ketua DPD partai Golkar kota Pematang Siantar, Mangatas Silalahi dan para ketua DPD partai Golkar kabupaten/kota se-Sumut dan seluruh kader dan organisasi sayap partai Golkar.

Dalam kesempatan itu, ketua DPD partai Golkar Simalungun Timbul jaya Sibarani, mengatakan Terimakasih atas kedatangan KETUM DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, khususnya di daerah Siantar Simalungun dan secara umum di Sumatra Utara, yang sudah lama kita rindukan. Karena Ketum bisa hadir khususnya di Siantar Simalungun secara umum di Sumut, kami ucapkan Trimakasih.

Kalau di Simalungun ada prinsip dari partai, apa bila Raja sudah datang kesuatu daerah, dan alamat daerah itu akan mendapatkan berkah. Sehingga dengan kedatangan pak Ketum ini, menjadi semangat baru bagi kami untuk persiapan kontestasi pemilu 2024 mendatang, dan kami bertekad partai Golkar menjadi pemenang di Sumatra Utara. Dan kami berharap dan sabar menunggu momen yang tepat pentujuk selanjutnya untuk Capres atau Presiden buat pak Ketum, itu harapan kita bersama. ucap Timbul Jaya.

Dan pada kesempatan itu Musa Rajekshah, mengatakan, Partai Golkar Sumut telah menandatangani fakta integritas dengan 33 ketua Partai Golkar se-Kabupaten/Kota di Sumut pada pemilu 2024 mendatang mencapai 277 kursi, dan dari 184 incumbent di DPRD Kabupaten/Kota di Sumut,165 orang kembali maju pada pemilu 2024. Ini menjadi target kita, dan ini realistis, muda mudahan ini bisa tercapai, fokus kita saat ini pileg dan pilpres, dan untuk pilkada nanti dulu, kita fokuskan memenangkan Partai Golkar pada 2024. Pungkasnya.

Dalam pidatonya Bapak Ketum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, Partainya ingin membangun koalisi permanen, Airlangga juga menginginkan Partai Golkar bisa meraih suara mencapai 20 persen.

Hal itu diutarakannya saat menghadiri silaturahmi dengan Ketua DPD partai golkar se-Kabupaten/Kota di Sumut, bertempat di hotel Sapadia Pematang Siantar kamis (22juni 2023), Hadir pada dalam kesempatan itu ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshah. Sekarang partai politik ada 18 yang bisa menguasai suara 51 persen pasti tidak ada, kita pernah meraih suara sampai 51 persen. saat itu parpol masih ada tiga, sistimnya masih tertutup. Ungkap Airlangga Hartarto.

Tambahnya lagi untuk mengembalikan jumlah suara seperti itu, Airlangga, mengigatkan agar seluruh kader solid dan satu komando. dia juga ingin membangun koalisi partai yang besar, koalisi yang permanen. Dan rencana ke depan itu, partai golkar sudah memulai dengan visi, dan kira kira isinya pun tidak terlalu berbeda dengan apa yang sudah dipersiapkan partai golkar, sudah bisa saya katakan, partai yang sudah siap secara sumber daya manusianya dan golkar hari ini sudah melakukan pelayanan publik, Golkar sudah membangun 13 klinik kesehatan dan dilengkapi 6 mobil unitnya, oleh karena itu golkar dengan golkar institutnya, sudah mencetak lebih dari 500 kader, usia dibawah 40 tahun dan itu diikuti juga masayarakat secara terbuka, bahkan lembaga lembaga internasional pun ada yang di pimpin oleh kadernya.

Dan berupaya meningkatkan, bagaimana cara untuk membangun Negeri ini, oleh karena itu kita harus meningkatkan pelayanan publik dan bagaimana kita mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) kita. Menutup pidato Airlangga.

Penulis : Josep Sagala

Editor : Jonathan

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *