Kapolsek Tanah Jawa Diduga Bocorkan Konfirmasi Pada Pengelola Gelper Tembak Ikan, Ada Apa Ya?

wartajabar.online, SIMALUNGUN _ Sempat tutup, usaha arena judi berkedok gelanggang permainan jenis tembak ikan kembali subur di Wilayah Hukum Polsek Tanah Jawa.

Padahal sebelumnya Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sudah menyampaikan arahan tegas kepada seluruh jajarannya untuk menindak tegas segala bentuk kejahatan mulai dari kasus judi online hingga penyalahgunaan narkoba. Sigit tak segan-segan bakal mencopot polisi yang tak bisa membereskan masalah tersebut.

Pernyataan itu disampaikan Sigit saat memberikan arahan terkait penanganan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat lewat video conference dengan seluruh jajaran, mulai tingkat Mabes hingga polda se-Indonesia seperti dikutip, Jumat 19 Agustus 2022. Sigit mengawali arahannya dengan memerintahkan seluruh jajaran untuk kembali meraih kepercayaan publik terhadap Polri yang belakangan ini menurun terutama setelah munculnya peristiwa penembakan di Duren Tiga.

Diketahui beberapa titik lokasi usaha gelanggang permainan jenis tembak ikan kembali beroperasi seperti terdapat di Nagori Buntu Turunan, Nagori Saribu Asih, Kecamatan Hatonduhan, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumut.

Beroperasinya tempat usaha judi berkedok arena gelanggang permainan jenis tembak ikan tersebut menimbulkan berbagai polemik ditengah masyarakat.

Menurut sumber yang layak dipercaya enggan namanya disebutkan, Jumat 29 September 2023 mengatakan seperti didaerah kami inilah bang, di Hatonduhan, beberapa minggu ini, arena gelanggang permainan jenis tembak ikan tersebut semakin merajalela beroperasi disini, ungkap Sumber.

“Koq bisa ? Apa karena dikendalikan oleh oknum tertentu makanya bisa main mereka ya bang? Kata sumber menanyakan kepada awak media.

Selain itu, di media sosial Facebookpun disinggung  seperti postingan akun Facebook Yunus Harahap, ada 3 item tertulis dari tanggal 28 September 2023. Item I menuliskan dengan meyertai photo mesin tembak ikan, “Semarak di Davil V, APH buka mata sebelah,” kemudian item kedua ditulis disana “Semarak judi Tembak-tembak ikan di Davil V, apa APH Polsekta Tanah Jawa harus diam dan tutup mata,e” selanjutnya item terakhir menuliskan “Fungsi Aparat Penegak Hukum (APH) membiarkan para bandar judi untuk mengembangkan sayap.

“Kapolsek Tanah Jawa KOMPOL Manson Nainggolan ketika dikonfirmasi lewat pesan singkat whatsap, menuliskan makasih infonya pada, Sabtu 30 September 2023 malam.

Ditegaskan KOMPOL Manson, namanya judi tidak ada yang resmi, saya sudah perintahkan anggota saya Panit Reskrim untuk lakukan penyelidikan ke Hatonduhan bila ditemukan akan ditindak tegas terang Kapolsek lewat pesan tertulis lewat pesan singkat whatsap.

Selang tak berapa lama setelah dikonfirmasinya Kapolsek Tanah Jawa, seorang pria berinisial RJS menelepon tim media katanya koq disebut-sebut nama J***i S********g? Apakah tidak bisa dibicarakan lagi? Dikarenakan sinyal jelek sambungan teleponpun terputus.

Disinggung soal konfirmasi bocor kepada pihak pengusaha, Kapolsek Tanah Jawa Kompol Manson Nainggolan menuliskan silahkan pak…. kami akan tindak tegas pak. Saya tidak ada menelepon, karena Panit saya lagi dilapangan, karena bukan hanya bapak yang Wa saya tentang hal itu pak. Sebelum bapak Wa, saya sudah suruh anggota saya untuk lidik dilapangan.”Saya tidak tau itu pak, saya tidak ada hubungi yang bapak bilang. Saya mulai tadi sore sudah diperintahkan Pak Kapolres untuk melakukan penyelidikan Pak, dan jika ditemukan akan dilakukan penindakan Pak, tegas Kapolsek lewat pesan singkat whatsap. (*Tim)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *