Kantor Imigrasi Kelas II TPI Pematang Siantar, Upacara Peringati Hari Kesaktian Pancasila

wartajabar.online, PEMATANG SIANTAR _ Hari kesaktian pancasila adalah momen untuk menghormati dan mengenang seluruh pahlawan yang telah gugur dalam melindungi pancasila.

Mereka telah berjuang dengan gigih untuk mempertahankan nilai-nilai pancasila sebagai dasar negara dan ideologi Bangsa yang diperingati setiap tanggal 1 Oktober.

Momen bersejarah ini kontor imigrasi kelas II TPI Pematang siantar, Turut juga gelar upacara bersejarah ini, yang dipinmpin langsung oleh Yusva Aditya Kepala Imigrasi Kelas II TPI.

Dengan Tema “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju, Dalam acara upacara dimulai dengan pembacaan Doa dan menyayikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, dan menyampaikan pidato di upacara hari kesaktian pancasila.

Dengan momen hari yang bersejarah ini seluruh keluarga Besar Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia menjadi teladan dan contoh, dalam mengaktualisasikan nilai-nilai pancasila, yang bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai pancasila dalam mewujudkan indonesia maju serta mewujudkan cita-cita proklamasi kemerdekaan indonesia.

Yusva Aditya Dalam isi pidatonya, ‘Kita bersatu membangun bangsa untuk mewujudkan tatanan kehidupan masyarakat yang rukun, damai, adil dan sejahtera dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan.

Oleh karena itu, kita harus tetap mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam melindungi nilai-nilai pancasila sebagai dasar negara dan ideologi Bangsa indonesia.

Acara penyelenggaraan upacara hari kesaktian pancasila, dihadiri oleh pegawai pada lingkungan kantor imigrasi kelas II TPI Pematang siantar, yang di pimpin Kepala Kantor imigrasi Yusva Aditya dan komandan upacara oleh Muhammad Hidayat Tanjung, upacara berjalan dengan penuh hikmat. (*Josep)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *